Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motor bekas

Harga Kawasaki Z250 Bekas Makin Menggiurkan, Mulai dari Rp 20 Jutaan

Abdul Aziz Masindo,Wisnu Andebar - Minggu, 5 Desember 2021 | 06:00 WIB
Kawasaki Z250 di showroom Jakarta Motorsport
Muslim/GridOto.com
Kawasaki Z250 di showroom Jakarta Motorsport

Otoseken.id - Naked sport Kawasaki Z250 kondisi seken alias bekas harganya makin menggiurkan, enggak lebih Mahal dari Honda Vario 150.

Naked sport 250 cc besutan Kawasaki ini diluncurkan ke Indonesia pada 2013, sayangnya Kawasaki Z250 tidak bertahan lama, sebab PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) sudah tidak menjual Z250 lagi sejak 2018.

Namun jangan khawatir, di pasaran bursa motor bekas, Kawasaki Z250 ini enggak sulit dicari, seperti showroom motor bekas Sukses Motor dan Jakarta Motorsport (JMS).

"Kalau di showroom kami, Z250 lansiran 2013 dijual Rp 23 juta sampai Rp 25 juta," kata Rusman Dwi Ratno, dari showroom motor bekas (motkas) Sukses Motor.

Baca Juga: Tips Beli Kawasaki Z250 Bekas, Waspada Kalau Ada Gejala Ini di Mesin

Adapun Z250 keluaran yang lebih muda harganya masih cukup tinggi, di kisaran Rp 30 jutaan.

"Kami ready Z250 kondisi istimewa tahun muda NIK 2017, odometer 3.000-an km, dan pajak hidup, itu kami jual Rp 39,7 juta," imbuh Andri, owner showroom motkas Jakarta Motorsport (JMS).

Sekedar informasi, Kawasaki Z250 pada saat pertama kali diluncurkan KMI dibanderol di angka Rp 48,5 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

Kawasaki Z250 mengandalkan mesin 250 cc 2-silinder DOHC bertenaga 31,5 dk dan torsi 21 Nm.

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa