Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Serena C26 Bekas Harganya Makin Menarik, Biaya Perawatannya Mahal Atau Terjangkau?

Naufal Shafly,Abdul Aziz Masindo,Muslimin Trisyuliono - Minggu, 12 Desember 2021 | 08:00 WIB
Nissan Serena C26 bekas
Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Nissan Serena C26 bekas

Sementara untuk urusan oli mesin, Samsul biasanya memakai 5W-30 dengan merek Mobil Super dan Idemitsu untuk mesin MR20DD yang dipakai Nissan Serena C26 ini.

"Kami pakai oli 5W-30 aslinya 0W-20. Biasanya kalau pemakaian sudah di atas 50.000 kilometer pakai 5W-30 agar lebih kental dan penguapan cenderung lebih lamban," jelas Samsul.

Perawatan transmisi CVT

Soal transmisi jangan sampai terlewat, sebab transmisi CVT Nissan Serena C26 juga butuh perawatan agar performa CVT tetap prima dan tidak cepat rusak.

"Kalau untuk ganti oli matik, dari pabrikan itu anjurannya tiap kelipatan 100.000 km. Tapi kalau menurut saya 100.000 km itu terlalu lama, makanya saya sarankan tiap kelipatan 80.000 km," ucap Samsul.

Baca Juga: Transmisi CVT Nissan Serena C26 dan X-Trail T31 Sering Overheat, Ini Solusinya

Di bengkel spesialis Central Nissan, penggantian oli matik Nissan Serena C26 dibanderol Rp 480 ribu.

"Itu sudah termasuk harga oli matik CVT Nissan dan biaya jasa penggantiannya," tukasnya.

Dasbor Nissan Serena C26
Dio / GridOto.com
Dasbor Nissan Serena C26

Samsul memberikan tips gejala transmisi CVT Nissan Serena C26 yang mulai bermasalah.

ejala awal ngejedak, lalu perpindahan giginya yang biasanya halus jadi lebih kasar pas mau jalan. Itu biasanya terasa saat perpindahan gigi 1 ke 2," jelas Samsul.

Jika didiamkan, maka gearbox transmisinya bisa mengalami kerusakan.

Baca Juga: Nissan Serena C26 Bekas Makin Menggoda, Pasarannya Mulai dari Rp 140 jutaan

"Kalau sudah rusak lumayan harganya, ganti gearbox satu gelundungan sekitar Rp 30 juta sampai Rp 40 juta pakai barang copotan," ucapnya.

Tapi menurutnya kalau rusaknya belum parah, bisa diganti beberapa komponen jeroan mesin saja dengan biaya sekitar Rp 15 jutaan.

Bengkel Spesialis Nissan Central Nissan: 

Sentral onderdil BSD Jalan Letnan Sutopo Blok C No 8 Sektor 1-5, Tangerang selatan
Telepon : 083820664202.
 

 

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa