Otoseken.id - Jika Anda mengalami AC Wuling Confero mendadak tidak dingin alias panas, jangan langsung ke bengkel spesialis AC, bisa coba trik mudah ini.
Bisa dibilang, AC wuling Confero yang tiba-tiba tidak dingin ini menjadi penyakit khas LMPV asal Negeri China ini.
Nah Hendra Susanto selaku Owner bengkel spesialis Korea Timorer Motors yang juga pendiri Wuling Club Indonesia (WLCI) memberikan trik mudah jika Anda mengalami hal tersebut.
Langkah pertama buka kap mesin mobil Anda, lalu cabut soket pressure switch, posisinya ada di selang AC bawah dekat kompresor (Gbr. 1).
Berikutnya cari posisi relay kompresor yang berada di kotak sekring (fuse box) di ruang mesin.
Bila bingung posisi relaynya yang mana, cek aja tulisan ‘Compressor Relay’ pada penutup fuse box (Gbr.2).
Setelah menemukan posisi relay tersebut, silakan dicabut (Gbr.3). Lalu tunggu 1-3 menit dalam kondisi soket dan relay terlepas.
Kemudian pasang kembali soket pressure switch dan relay kompresornya seperti posisi semula.
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | Otomotifnet.com |
KOMENTAR