Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Boros Bensin, Kenali Ciri-ciri Ruang Bakar Mobil Banyak Kerak Karbon

Ryan Fasha,Abdul Aziz Masindo - Minggu, 3 April 2022 | 15:44 WIB
Ilustrasi ruang bakar mesin mobil yang dipenuhi endapan atau kerak karbon sisa pembakaran
Ryan Fasha/GridOto.com
Ilustrasi ruang bakar mesin mobil yang dipenuhi endapan atau kerak karbon sisa pembakaran

Otoseken.id - Seiring usia pemakaian ditambah minimnya perawatan, membuat kerak karbon di ruang pembakaran mesin bisa menumpuk.

Kerak karbon yang menumpuk juga bisa disebabkan dari penggunaan bahan bakar yang tidak sesuai dengan kebutuhan mesin.

Misalnya oleh pabrikan mobil direkomendasi pakai BBM dengan RON 92, tapi yang dipakai RON 90.

Lantas bagaimana ciri-ciri ruang pembakaran mesin mobil yang sudah banyak kerak karbon?

"Ciri yang pertama dan paling mudah diketahui adalah tenaga mesin yang berkurang atau tarikan loyo," kata Sen Sen dari bengkel Senja Otomotive di Pulogebang, Jakarta Timur.

Kerak ruang bakar sangat mengganggu proses pembakaran.

Ilustrasi ruang bakar
Ryan Fasha/GridOto.com
Ilustrasi ruang bakar

Selain itu juga, mesin yang terasa ngelitik juga bisa menjadi pertanda banyak kerak karbon di ruang bakar.

Jika kerak karbon terlalu parah maka juga bisa mempengaruhi kadar emisi yang dihasilkan.

"Betul, kadar emisi yang dihasilkan bisa tinggi karena itu tadi, pembakaran tidak sempurna," bebernya.

Jika dirasa banyak kerak karbon maka sebaiknya bersihkan dengan cleaner khusus atau bongkar kepala silinder untuk membersihkan secara manual.

Baca Juga: Ini Akibat Ruang Bakar Numpuk Kerak Karbon di Mobil Bekas, Bisa Bikin Rugi

 

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa