Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Shockbreaker Motor Yamaha NMAX Lawas Keras? Begini Cara Mengatasinya

Dok Grid - Rabu, 28 Agustus 2024 | 15:26 WIB
Cara Mengatasi Shockbreaker Yamaha NMAX Keras
Dok. YIMM
Cara Mengatasi Shockbreaker Yamaha NMAX Keras

Otoseken.id - Shockbreaker Yamaha NMAX lawas kesayangan keras kayak batu? Gak perlu beli baru, begini cara mengatasinya.

Penyebab sokbreker belakang Yamaha NMAX old atau generasi pertama keras ternyata berasal dari karakter per sokbreker yang digunakan.

"Solusinya bisa ganti per sokbreker bawaan Yamaha NMAX old dengan per sokbreker belakang Honda Supra X 125, Honda Kharisma X 125 atau Suzuki Shogun R125," buka Eko Cahyono, Owner Klinik Shock, bengkel spesialis sokbreker dan kaki-kaki motor kepada GridOto.

Per sokbreker belakang Honda Supra X 125 ternyata jadi incaran pengguna Yamaha NMAX old.

"Soalnya kelebihan per sokbreker belakang Honda Supra X 125 itu lebih soft atau empuk bantingannya ketimbang per bawaan Yamaha NMAX," ujar Eko.

Asyiknya, pemasangan per sokbreker belakang Honda Supra X 125 ke Yamaha NMAX old tidak perlu potong-memotong.

Baca Juga: Begini Cara Mengatasi Kode Error 42 Muncul di Yamaha NMAX, Perhatikan

"Per sokbreker belakang Honda Supra X 125 bisa dipasangkan ke Yamaha NMAX old plug n play atau tanpa perlu penyesuaian," ungkap Eko.

"Tapi kalau ke All New NMAX harus potong, soalnya sokbreker belakang Yamaha New NMAX lebih pendek," tuturnya saat ditemui di Jalan Rawa Jati No.8, Krukut, Depok, Jawa Barat.

Berdasarkan data spesifikasi dari Yamaha, sokbreker All New Yamaha NMAX memang lebih pendek sekitar 20 mm dari NMAX generasi pertama.

Sokbreker All New Yamaha NMAX mempunyai tinggi 310,8 mm.

Sedangkan sokbreker Yamaha NMAX generasi pertama atau old tingginya 333,9 mm.

Nah itu tadi tips perbaikan motor bekas Yamaha NMAX old yang sokbreker belakangnya terasa keras.

Baca Juga: Waspada, Begini Dampak Yamaha NMAX Terendam Banjir Setinggi Blok CVT

 

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa