"Harga Maxxis Victra ukuran standar NMAX itu sekitar Rp 690 ribuan sepasang, sedangkan ukuran up sizenya Rp 735 ribuan sepasang," tambahnya.
Pada ban ring 13 juga terdapat Michelin dan Bridgestone Battlax.
"Ada Michelin City Grip Pro yang kembangnya agak kotak-kotak," ujar Ridwan.
"Kalau ukuran adanya ukuran ban standar bawaan Yamaha NMAX 110/70-13 dan 130/70-13," jelasnya.
Sedangkan pada Bridgstone Battlax buat Yamaha NMAX ada tipe SC.
"Battlax SC yang tersedia ukuran upgrade yaitu 120/70-13 depan dan 140/70-13 belakang," ujar Ridwan.
"Buat Battlax SC harga sepasang Rp 1,8 jutaan dengan jenis kompon intermediate, di atasnya soft compound di bawah hard," tutupnya saat ditemui di Jalan H. Naman No.21, Pondok Kelapa, Jakarta Timur.
Untuk lebih lengkapnya berikut pilihan ban Yamaha NMAX ring 13 yang diambil pada bulan Maret 2022.
Maxxis Victra
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR