Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

rem mobil

Gak Perlu Tegang Bestie, Saat Rem Mobil Blong Segera Lakukan Hal Ini Ya

ARSN,Angga Raditya - Jumat, 17 Juni 2022 | 12:33 WIB
Ilustrasi Injak Pedal Rem Mobil Matik
Rianto Prasetyo/GridOto.com
Ilustrasi Injak Pedal Rem Mobil Matik

Otoseken.id - Yap, gak perlu tegang ya bestir saat rem mobil tiba-tiba blong. Segera lakukan hal ini ya agar tak terjadi hal yang membahayakan.

Karena jika melakukan tindakan yang berlebihan saat rem blong, akan membahayakan diri atau pengendara lainnya.

Lakukan tips berikut ini agar resiko yang lebih besar tidak menghampiri ketika terjadi rem blong.

Pertama saat rem blong, "Lihat sekeliling dengan menengok kaca spion samping dan tengah," ucap Dimitri Fitra, Manager Operasional Toyota Team Indonesia (TTI).

Apakah mobil bisa langsung menepi atau menunggu hingga mobil di sekitar memiliki jarak yang aman.

Gunakan lampu hazard ketika terjadi kondisi darurat
Kompas.com
Gunakan lampu hazard ketika terjadi kondisi darurat

"Nyalakan lampu hazard sebagai tanda mobil sedang mengalami masalah," lanjutnya.

Jika perlu bunyikan klakson untuk menarik perhatian pengendara sekitar.

Kedua, lakukan engine brake, dengan menurunkan tingkat gigi ke level yang lebih rendah dengan bertahap.

Baca Juga: Merawat Rem Mobil Gak Melulu ke Bengkel, Ikuti Saja 5 Cara Mudah Ini

Jangan lakukan perpindahan gigi secara ekstrem, "Misalnya dari gigi 5 langsung ke 3, karena akan menyebabkan roda mengunci," ucap pria ramah ini.

Pada mobil bertransmisi matik, bisa memindahkan tuas transmisi ke huruf 2 atau 1/ Low.

Ketiga, jika laju mobil belum berkurang secara drastis, bisa mencoba pakai bantuan rem tangan.

Caranya, tarik rem tangan secara lembut dan bertahap sambil tetap menekan tombol pelepas, untuk mencegah roda mengunci.

Atur tarikan rem tangan sampai merasa mobil berkurang kecepatannya.

Ilustrasi geser tuas transmisi matik
Radityo Herdianto/GridOto.com
Ilustrasi geser tuas transmisi matik

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa