"Kalau unit tahun 2013 dan 2014 kami tidak jual, karena enggak bisa kredit. Jadi untuk model ini, yang bisa kredit itu Ninja 250 FI bekas keluaran 2015 sampai 2017," ungkapnya.
Baca Juga: Tips Beli Kawasaki Ninja 250 Fi Bekas, Penting Periksa 4 Bagian Ini
Menariknya lagi, Kawasaki Ninja 250 FI bekas dengan odometer rendah juga masih bisa didapatkan konsumen di pasar motor bekas.
"Ninja 250 FI ini kan segmented, kebanyakan jadi motor hobi dan jarang dipakai harian sehingga odometer masih banyaj yang rendah. Misalnya unit yang kami miliki tahun 2015, odometernya masih di angka 15 ribu dan 25 ribuan kilometer," terang Sergi.
Menariknya lagi, sobat juga tetap bisa memiliki Kawasaki Ninja 250 FI bekas dengan budget di bawah Rp 30 juta.
Sebab dari pantauan GridOto.com di situs jual beli kendaraan, harga Kawasaki Ninja 250 FI bekas tahun 2013-2017 saat ini berkisar Rp 27,8 juta sampai Rp 45 juta tergantung tipe dan kondisi.
Baca Juga: Harga Filter Oli Kawasaki Ninja 250 FI Kemahalan? Bisa Pakai Punya Motor Ini
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR