Otoseken.id - Harga mobil bekas naik, begini cara beli Isuzu Panther kondisi seken. Simak lima langkah ini agar dapat kondisi istimewa.
Selain permintaan mobil bekas yang tinggi, banyak kesulitan belanja mobil bekas karena sudah mulai masif-nya platform jual-beli mobil bekas.
"Sekarang kalau belanja mobil pesaing kita memang dari platform mobkas itu, mereka kan memang punya modal besar," tutup Pargito, owner showroom Auto 6 Mobil di Jatinegara, Jakarta Timur.
Kenaikan harga mobil bekas dibanding tahun lalu bisa mencapai 10 persen hingga 20 persen.
Nah, walau sudah di suntik mati oleh PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), tapi Isuzu Panther kapsul kondisi bekas masih menjadi pilihan menarik.
Dibalik desainnya yang kuno dan fitur yang pas-pasan, tapi Isuzu Panther ini masih masih banyak diburu di bursa mobil bekas.
Durabilitas atau daya tahannya yang luar biasa, nyaman, mesin yang badak, menjadikan Panther kapsul masih diminati.
Apalagi Isuzu Panther ini masih sanggup di isi Solar atau Biosolar, sekedar informasi PT Pertamina resmi menaikkan 3 jenis BBM non subsidi yakni Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex.
Baca Juga: Harga Mobil Bekas Naik, Cat Mobil Jangan Terkena Cairan Ini, Banderol Bisa Turun
Pertamax turbo dari semula RP 14.500 per liter menjadi 16.200 per liter, untuk Dexlite dari awalnya Rp 12.950 per liter jadi Rp 15.000, dan Pertamina Dex dari awalnya Rp 13.700 per liter menjadi Rp 16.500 per liter.
"Isuzu Panther bekas masih banyak kok peminatnya, terutama di daerah-daerah, spare partnya juga aman, " kata Ujang dari showroom Merdeka Motor di Bogor saat dihubungi.
"Panther terkenal mesinnya bandel enggak rewel, perawatannya mudah, kaki-kakinya juga kuat, makanya dia (Panther) masih dicari terutama di daerah pinggiran Jakarta kaya Bogor, Tangerang," tambahnya.
Soal harga bekasnya, merujuk harga Isuzu Panther Kapsul mulai dari Rp 70 juta jutaan untuk tipe LS AT tahun 2000, untuk lebih lengkapnya klik link di sini.
Biar enggak dapat Isuzu Panther yang busuk, simak cara mengecek kondisi mesin Isuzu Panther bekas.
1. Periksa volume oli mesin
Langkah pertama dan yang paling mudah adalah periksa volume oli mesin.
Ini untuk memastikan mesin diesel bagus atau tidak, cek terlebih dahulu oli mesin menggunakan dipstick, apakah olinya berkurang atau malah lebih.
Jika oli mesinnya berkurang, diindikasikan ada oli mesin yang ikut terbakar di ruang pembakaran.
Baca Juga: Banyak Mobil Mulus dan Low Kilometer di Showroom Ini, Toyota Calya, Rush sampai Xpander
Sedangkan jika oli mesin bertambah, bisa jadi ada kebocoran pada injection pump yang mengakibatkan bahan bakar diesel masuk ke oli.
2. Periksa kepincangan mesin dan klep bocor melalui filter udara
Periksa filter udara dengan cara membukanya, hal ini untuk mengecek kepincangan mesin dan mengecek apakah ada kebocoran klep atau tidak.
Jika ada kebocoran di klep, muncul suara-suara aneh seperti 'pok pok pok' di area filter udara, artinya klep masuk bocor.
Sedangkan memastikan mesin pincang atau tidak dengan water pass, jika rpm dinaikkan dan water pass stabil, artinya mesin dalam kondisi bagus.
3. cek kondisi mesin melalui emisi gas buang
kesehatan mesin diesel juga bisa dilihat dari emisi gas buang, jika di knalpot ada asap putih pekat, berarti pembakaran tidak sepurna.
Asap knalpot yang seperti nembak dan bersuara 'pok pok pok' di knalpot, diindikasikan klep keluar yang bocor.
Selain itu jika asap gas buang di knalpot seperti berminyak, diindikasikan ada oli yang ikut terbakar.
Baca Juga: Harga Mobil Bekas Naik, Showroom Ini Santai Jual Mobkas Harga Murah, Cek Harganya
4. Cek packing silinder head melalui air radiator
Untuk mengecek packing silinder head mesin diesel masih bagus atau tidak, bisa dilihat dari air radiator.
Caranya buka penutup air radiator, jika rpm dinaikkan dan air radiator muncrat ke atas, artinya packing silinder head pecah atau rusak.
5. Cek kompresi melalui tempat pengisian oli mesin
Kompresi mesin diesel yang bagus atau tidak bisa dilihat di tempat pengisian oli mesin, caranya pertama buka penutup oli mesin dan dipstik oli mesin.
Jika keluar asap di penutup dipstik oli artinya kompresi berbalik, dan cek di tempat pengisian oli mesin, jika sudah ada asap diindikasikan ada kompresi yang berbalik di karter.
Baca Juga: Harga Mobil Bekas Naik, Begini Cara Mengecek Kondisi Transmisi Manual dan Matik
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR