Otoseken.id - Saat ini Indonesia masih memasuki musim hujan, biar enggak menimbulkan masalah pada mobil, simak tips merawat mobil saat musim hujan.
Saat berkendara di musim hujan, pengemudi sebaiknya lebih hati-hati, karena visibilatas pengemudi yang terbatas ditambah jalanan yang licin berisiko terjadinya kecelakaan.
Tips Perawatan Mobil Dimusim Hujan
Namun bukan soal mengemudi saja yang perlu lebih waspada, soal perawatannya pun harus lebih ekstra, terlebih jika mobil sehabis dipakai pada saat hujan.
Sebab bisa menimbulkan karat atau kerusakan pada komponen yang menyangkut keselamatan, simak:
1. Bersihkan Kaki-kaki Mobil
Sehabis mobil dipakai di kondisi hujan, sebaiknya semprot dan cuci bagian kolong mobil, seperti kita ketahui kaki-kaki mobil inilah bagian yang paling kena kotoran seperti pasir atau lumpu dari genangan air.
Genangan air yang kotor inilah berisiko mengganggu performa pengereman akibat banyaknya kotoran seperti pasir dan lumpur pada sistem pengereman.
Jangan lupa bersihkan juga area sokbreker, sebab pasir yang menempel pada as sokbreker bisa membuat as sokbreker lecet dan merusak sil sokbreker.
2. Cuci Bodi dan Kaca Mobil
Perlu diketahui, air hujan memiliki kadar ph di bawah 5 atau 6 karena karbondioksida di udara yang larut dengan air hujan memiliki bentuk sebagai asam lemah, sedangkan kadar ph yang netral adalah 7.
Editor | : | optimization |
Sumber | : | Otoseken.id |
KOMENTAR