Otoseken.id - Pada umumnya mobil transmisi matik ada dua jenis, yakni matik konvensional dan matik jenis CVT (Continously Variable Transmission).
Kelebihan Perpindahan gigi pada trnansmisi matik jenis CVT yang lebih halus (smooth), ini dikarenakan komponen dari 2 puli dan sabuk baja yang membuat perpindahan gigi secara berkesinambungan.
Kelebihannya selanjutnya lebih irit bahan bakar, Transmisi matik CVT cenderung mempertahankan di RPM rendah yang membuat konsumsi bahan bakar lebih irit.
Transmisi matik jenis CVT ini banyak dipakai di mobil Honda, seperti Honda Mobilio, Brio, HR-V, BR-V, Jazz Gk5, City, dan beberapa brand lain seperti Nissan Grand Livina L11, X-Trail, Toyota Sienta, Yaris dan sebagainya.
Baca Juga: Simak, Begini Cara Menjaga Transmisi CVT Mobil Bekas Responsif
Dibalik kelebihan matik CVT, soal perawatannya juga enggak boleh sembarangan, Sugito owner bengkel spesialis Honda Camp mengatakan, masih banyak yang melupakan ganti filter oli matik CVT.
"Jadi perawatan mobil matik CVT itu enggak cuma ganti oli doang, tapi masih banyak yang lupa ganti filter oli," kata Sugito saat ditemui di bengkelnya di Honda Camp Pramuka, Jakarta Timur.
Gito melanjutkan, penggantian filter oli transmisi matik CVT enggak seperti ganti filter oli mesin, interval penggantian part ini lumayan lama.
"Gantinya enggak sering-sering banget, setiap 120 ribu kilometer, ya memang termasuk lama," lanjut Gito.
Biaya ganti filter oli matik CVT di bengkel spesialis Honda Camp karena sudah termasuk turun transmisi, biayanya Rp 1,5 jutaan.
Sedangkan untuk interval penggantian oli matik CVT, Gito menyarankan untuk mengganti oli matik lebih cepat jika rute yang dilaluinya memiliki traffic yang sangat padat.
"Ganti oli matik CVT kalau sering lewat jalan macet akan lebih baik ganti setiap 20 ribu kilometer, kalau matik konvensional kayak Jazz GE8, Freed itu bisa kuat 40 ribu kilometer," tutup Sugito owner bengkel spesialis Honda Camp di Jl Pramuka, Jakarta Timur.
Baca Juga: Perhatikan, Inilah Jangka Waktu Untuk Mengganti Oli Transmisi CVT
Posted : Selasa, 26 September 2023 | 14:16 WIB| Last updated : Selasa, 26 September 2023 | 14:16 WIB
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR