Otoseken.id - Wajib tahu, ini bahayanya jika filter jika filter oli di motor bekas per pernah diganti nih gengs.
Yap, filter oli mesin di motor punya fungsi yang penting. Jangan dianggap sepelein ya.
Sebab, jika filter oli jarang diganti atau dibersihkan bisa berbahaya buat mesin motor bekas.
"Kalau filter oli mesin dibiarkan dan tidak diganti, lama-lama kotoran akan menumpuk pada filter oli mesin," ucap Iman Maliki selaku Service Advisor bengkel resmi Yamaha Era Motor Pasar Minggu kepada GridOto.
"Kalau kotoran yang menumpuk sudah parah, bisa membuat oli mesin enggak naik (bersirkulasi)," tambahnya saat ditemui pada Kamis lalu (12/01/2023).
Seperti diketahui, filter oli mesin berfungsi untuk menyaring kotoran yang dibawa oleh oli mesin.
"Filter oli mesin ini berfungsi untuk menyaring partikel-partikel kotoran yang ada di oli mesin," jelas Iman.
"Apalagi kalau mesin sudah berumur biasanya mudah ditemukan gram-gram mesin di dalam filter oli mesin," tambah pria yang bengkelnya berada di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan ini.
Baca Juga: Cek Filter Oli Motor Bekas, Wajib Ganti Tiap Kilometer Segini Ya Gengs
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR