Benar Nggak Sih Motor Seken 250 cc Haram Nenggak Bensin Oktan 92?

RZ-1 - Jumat, 18 Januari 2019 | 10:10 WIB

Dianjuejan konsumsi bensi sesuai kompresi di motor (RZ-1 - )

Otoseken.id - Motor 250 cc yang beredar di Indonesia sebagian besar membutuhkan nilai oktan bensin tinggi.

Nah, yang baru ngangkat motor bekas 250 cc, nggak ada salahnya memastikan mana yang harus jadi minuman utama untuk motornya.

Lalu apakah motor 250 cc enggak bisa nenggak bensin oktan 92?

"Kita enggak menyarankan motor 250 cc misalnya Kawasaki Ninja atau Kawasaki Z250 nenggak bensin oktan 92," ujar Bidoy owner KLR Racing, bengkel spesialis Kawasaki.

Baca Juga : Maksud Hati Bikin Gaya Yamaha V-Ixion Bekas, Eh Malah Hobi Overheat

"Pernah ada konsumen pemilik Kawasaki Ninja 250 FI pakai Pertamax, ada ngebul putih samar-samar," lanjutnya di Kalisari, Jakarta Timur.

Herannya setelah ganti pakai Pertamax Turbo, penyakit asap putih di Kawasaki Ninja 250 injeksi itu hilang.

Kalau melihat spesifikasi yang diberikan oleh PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI), Kawasaki Ninja 250 FI punya rasio kompresi 11,6:1.

Rasio kompresi diatas 11:1 memang sudah dianjurkan pakai bbm dengan RON minimal 95.

Baca Juga : Setelah Ganti Pakai Ini, Kawasaki W175 Bekas Nggak Lagi Merusak Sepatu