Ramai Virus Berbahaya, Toyota Corona Seken Dijual Cuma Rp 30 Juta di Blok M

ARSN - Senin, 2 Maret 2020 | 14:29 WIB

Toyota Corona Absolute JDM (ARSN - )

Otoseken.idLantaran menyebabkan kematian, Virus Corona tengah banyak dibicarakan diseluruh dunia.

Walau merugikan, tapi Corona jadi incaran para kolektor mobil bekas.

Lah kok? tenang, bukan virus Corona yang lagi dibahas ini.

Melainkan Toyota Corona, sedan ukuran medium yang dijual sekitar 1990-an.

Baca Juga: Toyota Innova Diesel Common-rail Jadi Konvensional, Suara Mesin Garang, RPM sampai 5.500

Corona merupakan produk global yang telah diluncurkan sejak 1950-an.

Di Indonesia, model ini mulai dirakit lokal pada generasi keempat yang keluar tahun 1970-an.

Corona Absolute jadi generasi terakhir yang diluncurkan pada 1997, sebelum akhirnya digantikan oleh Camry.