Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush Konde, Simak Dulu Sebelum Beli

Konten Grid - Jumat, 25 April 2025 | 16:11 WIB

Kelebihan dan kekurangan Toyota Rush Konde (Konten Grid - )

Dok. Otomotif
Toyota Rush generasi pertama dibekali mesin berkode 3SZ-VE

2. Fitur

Toyota Rush S dipasangi kelengkapan standar lebih banyak dari tipe G.

Namun, kalau dibandingkan antara Tipe S Manual dan Tipe S Matik, perbedaannya cuma pada jenis transmisi yang digunakan.

Sebagai pembeda dengan varian G, Rush S ini dipasangi pelek alloy dan ukuran ban yang berbeda.

Toyota Rush S memakai ban ukuran 235/60R16 agar terlihat pas dengan tebal overfender yang tidak hadir di tipe G.

Selain itu, pada tipe S bodi spion samping dilapis krom dan diberi sein, lampu rem ketiga berisi LED serta spoiler atap.

Dok. Auto Bild
Kelebihan dan kekurangan Toyota Rush Konde

Baca Juga: Segini Harga Toyota Rush Tipe S A/T 2008 Bekas, Makin Menggiurkan

Sementara interiornya, tipe S menggunakan setir 4-spoke yang dilapis kulit, sama seperti tuas transmisinya, sedangkan tipe G memakai setir 3-spoke.

AC double blower, head unit double DIN dengan CD changer 6 keping serta spion lipat elektrik juga jadi kelengkapan tambahan lainnya di tipe S.