Pastikan volume oli berada di tengah-tengah, antara batas tertinggi (F, Full) dan terendah (L, Low).
Baca Juga: Transmisi Matik Mobil Bekas Bermasalah, Oli Menetes, Ini Penyebabnya
2. Cek kondisi fisik blok mesin
Selain dari dipstick, periksa juga kondisi fisik blok mesin dan kepala silinder.
Kebocoran oli akan ditandai adanya debu pekat di tempat kebocoran yang menempel di blok mesin.
3. Nyalakan mesin mobil 10-15 mesin
Waspadai mesin mobil bekas yang terlalu bersih karena ini membuat Teman Otoseken sulit melihat ada kebocoran oli di area kepala silinder.
Cermati bagian tersebut dengan menyalakan mesin mobil sekitar 10-14 menit dan lihat apakah ada kebocoran di sana.