Resiko Jual Mobil Bekas Terendam Banjir, Pemilik Harus Tanggung konsekuensi Ini

ARSN,Rudy Hansend - Selasa, 23 Februari 2021 | 12:29 WIB

Honda model CR-V yang habis terendam banjir (ARSN,Rudy Hansend - )

Mobil yang terendam banjir bisa menimbulkan beberapa kerusakan, Fajar Rudi dari bengkel Auto Teknik mengungkapkan komponen atau spare part yang rentan rusak akibat banjir.

1. Power Steering Elektrik (EPS)

Electric Power Steering (EPS) alias power steering jadi salah satu komponen yang sering terkena imbas banjir.

"EPS banyak yang rusak karena banjir, rata-rata motornya yang rusak," kata Fajar Rudi dari bengkel Auto Teknik di Sangiang Tangerang.

Abdul Aziz Masindo/otoseken.id
Electric Power Steering (EPS) Daihatsu Ayla

Baca Juga: Mobil Terendam Banjir, Power Steering Elektrik Bisa Rusak, Ini Penyebabnya

Menurutnya, penyebab motor power steering elektrik bisa rusak diakibatkan karat bekas genangan air, terlebih genangan air yang dipenuhi lumpur.

Selain motor EPS, kerusakan juga sering ditemui pada modul EPS, modul EPS biasanya rusak karena terjadi korsleting.

"Modul EPS rusaknya karena korsleting, sifat air kan bisa menghantarkan listrik, makanya saat banjir sebaiknya lepas (konektor) aki supaya tak merusak modul EPS," tambahnya.

Namun motor EPS masih bisa diperbaiki jika korosi tidak terlalu parah.

"Motor EPS kita bongkar, kita semprot hawa panas, semprot juga WD-40 untuk menghilangkan karatnya, tapi ada juga yang udah enggak bisa ketolong, harus ganti" lanjut Fajar.