Sensor Airbag
Sensor airbag masih bisa diperbaiki asalkan komponen tersebut tidak hancur ketika terjadi benturan keras.
"Komponen yang masih bisa diperbaiki itu sensor airbagnya, tapi lihat kondisinya juga, kalau (sensor) hancur mau enggak mau harus ganti," katanya.
Modul Airbag
Kemudian modul airbag, menurut Rafi, modul airbag masih bisa diperbaiki dengan cara mereset modul airbag menggunakan alat pemrograman yang Ia miliki.
Baca Juga: Ganti Setir Tidak Bisa Sembarangan, Salah Pasang, Airbag Bisa Meledak
"Modul airbag bisa diperbaiki enggak perlu ganti, caranya modul (airbag) direset, modul airbag biasanya rusak karena air seperti terendam banjir, jarang kalau kecelakaan kena modul," ungkap Rafi.
Cover setir dan dasbor
Akibat kantung udara yang mengembang, membuat cover di setir dan di dasbor penumpang depan terbuka.
"Kami kasih pilihan ke konsumen, mau retrim atau ganti panel yang baru, kalau retrim, panel yang pecah dipanaskan untuk disambung lagi lalu dicat sampai terlihat rapi," ujar Rafi.
"Meskipun diperbaiki, kalau sekilas enggak keliatan, kalau diperhatikan betul baru kelatan," tambahnya.