Kaloborasi dengan Karoseri Laksana, Mercedes-Benz OF 917 Wujudkan Bus yang Aman di Masa Pandemi

Abdul Aziz Masindo - Rabu, 10 November 2021 | 21:00 WIB

Mercedes-Benz OF 917 karoseri Laksana (Abdul Aziz Masindo - )

Keluaran tenaga maksimumnya mencapai 172,3 PS di putaran 2.500 rpm dan punya momen puntir sebesar 520 Nm di rentang 1.500-2.000 rpm.

Selain itu, demi meningkatkan kenyamanan dan keselamatan, penyempurnaan Mercedes Benz OF 917 juga difokuskan kepada bagian poros belakang, rem dan suspensi.

Dok. DCVI
Mercedes-Benz OF 917 karoseri Laksana

Sebagai informasi, Mercedes-Benz OF 917 baru ini tetap mempertahankan karakteristik nya yang mumpuni. Adapun beberapa keunggulan sebelumnya, yang dilengkapi full air brake sebagai fitur standar dan juga fitur Slack adjuster untuk pengaturan kampas rem secara otomatis, punya posisi pengemudi yang ergonomis dan konfigurasi bangku penumpang yang lebar. 

Baca Juga: Jadi Andalan PO SAN untuk Rute Jarak Jauh, Ini Peningkatan Jet Bus 3+ Voyager Buatan Karoseri Adiputro

Dengan panjang bus total yang berkisar antara 8.000 – 10.000 mm, DCVI menilai bus ini cukup lincah menjelajah berbagai rute jalan di Indonesia namun tetap memberikan rasa nyaman dan menjadi pilihan terbaik di kelasnya.

"Dengan penyempurnaan ini, DCVI berharap agar dapat memberikan chassis bus yang dapat beroperasi lebih aman, efisien dan nyaman baik untuk pengemudi maupun penumpang dan dapat mendongkrak angka penjualan bersamaan dengan pulihnya sektor pariwisata setelah masa pandemi.” tutup Faustina, Head of Products & Marketing, PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia.