Kayak Ban Kempes, Ini Ciri Engine Mounting Motor Matik Mulai Minta Ganti

ARSN,Isal - Kamis, 7 April 2022 | 11:10 WIB

Letak engine mounting Honda Vario 150 di bawah rawan mentok kalau lewat polisi tidur (ARSN,Isal - )

Buat bikers yang peka, suara berisik yang timbul akibat engine mounting rusak sangat mengganggu.

Selain itu, engine mounting motor matik rusak juga membuat bantingan sokbreker jadi kurang enak atau keras.

Oya, engine mounting motor matik rusak juga bikin sepatbor dan ban belakang jadi enggak serasi atau miring.

"Engine mounting motor matik bermasalah ditandai dengan posisi sepatbor dengan ban belakang menjadi enggak lurus," Sahut Jimmy Anwar, Owner Mionizer, bengkel spesialis restorasi Yamaha Mio series.

"Engine mounting rusak juga bikin manuver motor matik jadi kurang stabil," tutupnya saat ditemui di Perumahan Bukit Sawangan Indah Blok D23 No.9, Sawangan, Depok, Jawa Barat.

Nah, itu tadi gejala engine mounting motor matik rusak.

Jika motor matik ada gejala seperti di atas sebaiknya periksa engine mountingnya.

Baca Juga: Jangan Nekat, Ini Risikonya Pakai Oli Mesin Motor Matik di Motor Sport