Guna mengikuti tren, TDR W-shape dapat sentuhan baru di warna anodized yang sudah two tone, ada merah-emas, biru-emas, hitam-merah, hitam-emas, hitam-biru, dan hitam-ungu.
Diameter pelek masih 17 inci lebar 1,40 dan 1,60 pas untuk pakai ban 80/90-17 atau 90/80-17.
Harga Rp 545 ribu (1,40 inci) dan Rp 610 ribu (1,60 inc)i.
Baca Juga : Vario 150 eSP Vs NMAX Non ABS, Baru Beda Rp 3 Juta, Sekennya Segini
Bisa lihat langsung di TDR Technology Center, JL. DR. KRT. Radjiman Widyodiningrat, Swadaya IV, No. 9, Cakung, Jakarta Timur. Telepon (021) 460003.
KINGU ALLOY RIM
Pelek asal Thailand ini paling ramai diperbincangkan juga penggila modifikasi bergaya Thailook.
Secara bentuk memang hampir sama dengan pelek aluminium umumnya, tapi meiliki perbedaan pada lebar rim.
“Bila yang kita tahu lebar rim standar 1,20, 1,40, 1,60 dan seterusnya, tapi di Kingu Alloy Rim ini ukuran. Yakni 1,10, dan 1,30 inci,” sebut Chandra Wahyu dari Cans Speed Shop.
Baca Juga : Biar Nggak Melongo, Pantau Ini Waktu Beli Honda Scoopy FI Seken
Walau menggunakan bahan berkualitas, namun Chandra menyarankan agar tidak menggunakan pelek ini untuk harian.
Editor | : | RZ-1 |
Sumber | : | MOTOR Plus |
KOMENTAR