Mobil 2 pintu harganya diatas Rp 8.5 jutaan, meliputi Mazda RX 7 dan RX 8, VW Golf 2 pintu, dan sebagainya.
Partnya yaitu engsel pintu gunting yang sudah PNP, dan shock hidrolik untuk daya angkat ke atas.
Untuk menambahkan fitur motorize menjadi pintu gunting elektrik, biayanya Rp 13 juta sampai 15 juta.
(Baca Juga: Mau Modifikasi Pintu Gunting? Ini Model Engsel yang Paling Aman)
"Saya juga bisa modifikasi pintu gunting elektrik tapi pintu gunting elektrik saat naik dan turun aja, kalau buka tetap manual," terang Bondi.
Nah untuk engsel yang universal harganya lebih murah sob.
"kalau engsel yang universal dari segi harga juga jauh, harga yang universal 2.5 juta barangnya aja, kalo sama pasang bisa 4.5 juta, jasanya lebih mahal karena lebih sulit," katanya.
Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Bondi menyarankan untuk menggunakan engsel yang PNP, selain lebih aman, pengerjaannya pun lebih mudah dibandingkan engsel universal.
"Kalau engsel PNP pemasangannya gampang, tinggal plug and play, tidak ada pengeboran, pengelasan, jadi tinggal pasang aja engsel dan shock hidaulisnya," kata Bondi.
"Coakan ada sedikit, itupun di fender bagian dalam masih aman, karena kan engsel yang asli buka ke dalam, nah kalo lambodoor kan ke luar ke atas, tapi tetap tak mengubah bolongan-bolongan yang asli karena PNP" terang Bondi dari Linet Lambo Door Indonesia.
Editor | : | Arseen |
KOMENTAR