Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Segini Harga Toyota Kijang Kapsul LGX 1.8 EFI, Lebih Murah Dari Innova

Dok Grid - Jumat, 27 September 2024 | 13:16 WIB
Toyota Kijang LGX 1.8 EFI 2003 kondisi antik
Instagram @carbusters_id
Toyota Kijang LGX 1.8 EFI 2003 kondisi antik

Otoseken.id - Toyota Kijang kapsul tipe LGX 1.8 EFI tahun 2003 tapi harganya mengalahkan Innova bekas, tapi kondisi Kijang kapsul ini antik.

Kita bahas sejarahnya dulu, Toyota Kijang kapsul merupakan Kijang generasi keempat yang pertama kali masuk ke Indonesia pada 1997, yang kemudian facelfit sebanyak dua kali pada tahun 2000 dan 2003.

Mobil keluarga yang populer di masanya berhadapan dengan Mitsubishi Kuda dan Isuzu Panther, Kijang kapsul hadir dengan 3 pilihan mesin.

Yakni mesin bensin 1.800 cc dengan sistem karburator (7K), dan injeksi atau EFI (7K-E), mesin bensin 2.000 cc (1RZ-FE), dan diesel 2.400 cc (2L).

Baca Juga: Ini Penyebab Toyota Kijang LGX Boros Bensin Setelah Diisi Pertalite 

Sedangkan pilihan modelnya pun tergolong banyak, mulai dari sasis pendek (S) atau short dan sasis panjang (L) atau long, tipe SX dan LX untuk varian standard, SSX dan LSX untuk varian super, SGX dan LGX untuk varian Grand Extra.

Varian termewahnya dinamai Kijang Krista untuk sasis panjang dan Rangga untuk sasis pendek.

Hingga akhirnya Kijang kapsul discontinue pada 2004, kejayaan Kijang kapsul diteruskan oleh kijang generasi kelima yaitu Kijang Innova yang diluncurkan pada 2004.

Toyota Kijang LGX 1.8 EFI 2003 kondisi antik
Toyota Kijang LGX 1.8 EFI 2003 kondisi antik

Harga tersebut sudah mengalahkan Toyota Kijang Innova bensin tipe G tahun 2004 yang harga pasarannya Rp 60 juta sampai Rp 80 jutaan.

Editor : optimization
Sumber : Otoseken.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa