Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Video: Nissan Serena C24 Harganya Makin Murah, Nyamannya Dapat, Gimana Perawatannya?

Abdul Aziz Masindo - Senin, 14 Februari 2022 | 08:00 WIB
Nissan Serena C24
Youtube Otoseken
Nissan Serena C24

Otoseken.id - Nissan Serena generasi kedua dengan kode bodi C24 menjadi salah satu mobil keluarga yang menarik untuk dimiliki.

Selain harga bekasnya yang makin terjangkau, Serena C24 menawarkan kenyamanan yang luar biasa dan keluasan kabin.

Apalagi sliding door (pintu geser) yang memudahkan penumpang baris kedua untuk keluar dan masuk.

Untuk harga bekasnya, Serena C24 keluaran awal harga pasarannya berkisar Rp 50 juta sampai Rp 60 jutaan kondisi pajak hidup.

Soal variannya, MPV besutan Nissanyang diproduksi dari 2004 sampai 2012 ini menawarkan 3 tipe, yakni tipe Comfortable Touring (CT), Highway Star (HWS) dan Autech.

Nissan Serena C24 Autech bekas
Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Nissan Serena C24 Autech bekas

Harga bekasnya yang sudah terjangkau tapi fitur-fitur Serena C24 ini cukup lengkap, sebut saja jok captain seat di baris kedua, untuk tipe HWS ada kamera mundur, elektrik sliding door, dan head rest monitor.

"Harga sudah murah banget, lega, interior mewah banget, karena itu sudah captain seat, itu keunggulan yang dicari orang-orang, jadi berasa Alphard tapi harga Rp 50 juta," buka Ifur pemilik Nissan Serena C24 yang juga aktif di komunitas (MSI) Mobil Serena Indonesia.

"Ketersediaan Spare part kalau minim info susah dapatnya, tapi kalau ikut komunitas bisa sangat mudah untuk dapatin," lanjutnya yang dikutip dari Youtube Otoseken.

Nah untuk lengkapnya mengenai Nissan Serena C24, tonton videonya di channel Youtube Otoseken di LINK INI atau di bawah sini:

 Baca Juga: Test Drive Nissan Serena C23 Generasi Pertama, Dulu MPV yang Mewah dan Nyaman

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa