Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Merawat Daihatsu Taft, Lima Part Ini Jadi Perhatian Penting

Abdul Aziz Masindo - Senin, 4 Juli 2022 | 06:00 WIB
performa Auto, showroom spesialis Daihatsu Taft dan Hardtop
Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
performa Auto, showroom spesialis Daihatsu Taft dan Hardtop

Otoseken.id - Buat sobat yang baru mengambil Daihatsu Taft bekas, merawat Daihatsu Taft tidak seperti mobil pada umumnya, mengingat usianya yang lumayan berumur.

Tough Almighty Four-wheel Touring Vehicle alias Taft merupakan Jip 4x4 besutan Daihatsu yang pernah berjaya di masanya, Taft Generasi Pertama (F10) pertama kali masuk ke Indonesia sejak 1976.

Pada tahun 1979 Daihatsu Taft generasi kedua muncul dengan kode F50 atau biasa disebut Taft kebo.

Sebelumnya kami sudah membasah bagaimana cara membeli Daihatsu Taft bekas, nah pada pembahasan ini kita fokus ke cara merawat Taft generasi ketiga ke atas mulai dari Daihatsu Taft GT sampai Taft Rocky.

Daihatsu Taft Bekas di Performa Auto
Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Daihatsu Taft Bekas di Performa Auto

1. Alternator

Menurut David Kamil, owner Performa Auto yang merupakan spesialis Daihatsu Taft mengatakan, perawatan Daihatsu Taft yang paling penting perhatikan alternator.

Alternator berperan sebagai alat pembangkit listrik bagi semua komponen dalam mobil yang memerlukan tenaga listrik.

"Bila seseorang sudah beli Taft bekas, yang paling utama dari taft itu sistem kelistrikan, kayak alternator cenderung kecil pengisiannya, sehingga sering kali aki tekor, banyak yang sering ganti aki padahal masalahnya bukan di aki, tapi alternatornya," buka David Kamil.

Solusinya adalah dengan ganti alternator atau memodifikasi alternator memakai sistem yang sudah memiliki IC.

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa