Otoseken.id - Biar performa pengereman makin mantap dan pakem, salah satu caranya adalah dengan mengganti kampas rem bawaan pakai merek aftermarket dari Brembo.
Kampas rem termasuk salah satu komponen di sistem pengereman yang mempunyai peranan yang penting dalam kerja pengeraman.
Kampas rem akan menekan disc brake sehingga membuat gerak atau laju mobil dapat mengurangi kecepatan.
Nah salah satu produk aftermarket asal Italia yakni Brembo juga mengeluarkan produk kampas rem untuk mobil-mobil harian seperti Toyota Avanza sampai Mitsubishi Pajero Sport.
Nama Brembo memang sudah familiar dan legendaris, Brembo terkeal dengan spesialis di bidang pengereman baik sepeda motor maupun mobil.
"Kita di sini ada kampas rem Brembo untuk mobil-mobil harian, ini kualitasnya orisinal bukan KW," buka Chandra, owner bengkel Sentra Otomotif di Jl Latumeten Grogol, Jakarta Barat.
Masih kata Chandra, kampas rem mobil ini PNP (Plug and Play) sesuai dengan kaliper bawaan mobil tanpa harus mengganti atau upgrade kaliper Brembo.
"Enggak perlu pakai kaliper Brembo juga, kampas remnya aja bisa, dia pemasangan PNP tinggal pasang aja, karena sudah peruntukkannya buat masing-masing Kaliper mobil.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR