"Pemilihan bahan carbon pada konus atau membran, karena carbon bahannya kuat, dan dia suaranya enggak nembus, kalau tembus dampaknya suara di dalam boks jadi kedengaran, jadi seperti berisik," jelasnya.
"Dengan perpaduan teknologi dan bahan eksotis, subwoofer ini dapat memproduksi
frekuensi rendah dengan jernih dan detil," tambah Andre.
Crescendo 710 tampil berukuran 10 inch dengan dimensi yang tergolong ramping sehingga cukup mempergunakan box 15-18 liter (0.5 – 0.6 cu.ft).
Karena ukurannya yang relatif kompak, subwoofer 10 inci terbaru dari Crescendo ini bisa masuk di kebanyakan mobil-mobil Indonesia macam Avanza, Innova maupun jenis sedan lainnya.
Selain itu desain subwoofer ini terlihat mewah dibalut customized aluminium ring dan gril.
"710 itu maksudnya angka 7 merupakan seri 7, seri yang paling tinggi saat ini, dan 10 itu ukuran 10 inci," tutup Andreas Tjahjadi, CEO PT Audio Plus Indonesia.
Baca Juga: Harganya Capai Setengah Miliar, Alpine F#1 Status Mejeng di IIMS 2022
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR