Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tahun 2023 Hyundai Fokus ke Layanan Purnajual, Hadirkan Progam Baru

Abdul Aziz Masindo - Rabu, 11 Januari 2023 | 21:07 WIB
PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) memperkenalkan inovasi purnajual terbaru Hyundai Hadir Untukmu
Abdul Aziz M/Otoseken.id
PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) memperkenalkan inovasi purnajual terbaru Hyundai Hadir Untukmu

Baca Juga: Sikat Gengs, Hyundai Stargazer, Creta VIN 2022 Kena Diskon Puluhan Juta

 

"Kita berikan sampai dengan limit Rp 100 juta per passenger, Stargazer maksimal 7-penumpang, dan Creta maksimal 5-penumpang," jelas Constantinus Herlijoso, Head of Sales Operations PT HMID.

Selanjutnya Payment Protection Program  yang memberi pelanggan jaminan pelunasan sisa angsuran unit ke mitra pembiayaan Hyundai Finance bila terjadi kecelakaan.

Dan terakhir Resale Value Guarantee, Constantinus menjamin resale value Creta setelah 3 tahun di angka 70 persen.

"Di tahun 2023, kami ingin melangkapi apa yang sudah kami tawarkan sebelumnya, dan memberikan pengalaman yang lebih besar dibanding apa yang kami berikan di 2022," lanjut Constantinus.

Selain itu, program Hyundai Service Hadir Untukmu meliputi Pelayanan Pelanggan 24 Jam yang bisa diakses melalui Hyundai Call Center, HyundaiWhatsApp, dan Hyundai Bluelink. 

Ilustrasi penggunaan Bluelink
Dok. Hyundai
Ilustrasi penggunaan Bluelink

Juga ada Layanan Darurat 24 Jam yang meliputi Hyundai Roadside Assistance, Hyundai Mobile Charging, dan Hyundai Take Me Home.

Rencana layanan purnajual yang akan datang yaitu Hyundai Courtesy Car dan 24 hours Genuine Parts Availabiliy.

Hyundai Courtesy Car adalah bagi pelanggan Creta dan Stargazer akan mendapatkan mobil pengganti apabila mobil customer harus meningap di bengkel.

24 hours Genuine Parts Availabiliy merupakan jaminan ketersediaan Hyundai Genuine Parts yang tersedia dalam 24 jam.

Baca Juga: Kredit Mobil Baru di Hyundai Bisa DP Rp 5 Juta Saja, Bisa Tukar Tambah dari Mobil Apapun

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa