Adu Irit Konsumsi BBM Honda Brio CVT vs Toyota Agya 1.2 A/T vs Suzuki Ignis AGS

Abdul Aziz Masindo - Jumat, 7 Juli 2023 | 19:40 WIB

Honda Brio (Abdul Aziz Masindo - )

Baca Juga: Segini Biaya Ganti Oli Mesin dan Transmisi Matik Honda Brio CVT dan AT Konvensional

Meskipun Agya masih kalah irit dibandungkan Brio, tapi angka segitu masih masuk kategori irit dan cocok untuk mobil harian di perkotaan.

Terakhir untuk Suzuki Ignis ini berbeda dengan matik yang digunakan Honda Brio maupun Toyota Agya, Suzuki Ignis memakai transmisi matik jenis AMT (Automated Manual Transmission) yang suzuki menyebutnya AGS (Auto Gear Shift).

Trybowo Laksono
Suzuki Ignis

Secara sederhana transmisi AMT tersebut adalah transmisi manual yang diotomatiskan dengan komputer.

Di sektor mesin Suzuki Ignis memakai mesin berkode K12M berkapasitas 1.197 cc 4-silinder dengan teknologi VVT, tenaganya 83 dk dan torsi 113 Nm.

Pada pengetesan konsumsi BBM Suzuki Ignis AGS, di rute dalam kota didapat angka 17,2 km/liter, dan di rute tolnya 20,5 km/liter.

Dapat diambil kesimpulan, kalau Honda Brio bertransmisi CVT menjadikan city car 1.200 cc yang paling irit, di rute tolnya bisa dapat 22,6 km/liter, sedangkan untuk rute dalam kota suzuki Ignis AGS menjadi juara dengan konsumsi BBM 17,2 liter.

Untuk lebih lengkapnya simak data konsumsi bahan bakarnya di bawah sini:

Konsumsi BBM Honda Brio 1.2 CVT Toyota Agya 1.2 A/T Suzuki Ignis AGS
Rute Dalam Kota 16,9 km/liter 15 km/liter 17,2 km/liter
Rute Tol 22,6 km/liter 20,7 km/lter 20,5 km/lite

 Baca Juga: Harga Mobil Bekas Toyota Agya 2017 Cuma Segini Gengs, Gak Bikin Dompet Menjerit