Baca Juga: Tahun 2023 Hyundai Fokus ke Layanan Purnajual, Hadirkan Progam Baru
Menurutnya, interval servis mobil Hyundai yang lebih lama dibanding merek mobil lain, membuat pelanggan memiliki lebih mudah dan cost of ownership lebih murah.
"15.000 kilometer atau 1 tahun memang dari Hyundai kita membuat kendaraan sedemikian baik sehingga perawatannya tidak perlu sering-sering, Hyundai bensin cukup 15 ribu km. Diesel 10 ribu kilometer, cuma maintenance lainnya tetap 15.000 kilometer. Tidak harus biaya perawatan besar, oli yg dipakai memang oli dari Hyundai," jelas Putra saat presentasi.
Selain itu, Hyundai juga memiliki layanan purnajual seperti gratis spare part dan jasa.
Putra menjabarkan semua model Hyundai mendapatkan gratis jasa perawatan sampai 75.000 kilometer atau 5 tahun.
Sedangkan untuk Santa Fe (CKD), IONIQ 5 dan Staria ada tambahan gratis spare part sampai dengan 45.000 kilometer atau 3 tahun.
Untuk Produk Creta dan Stargazer lebih spesial, gratis spare part 3+1 tahun atau 60.000 kilometer.
Yap artinya kalau kalian beli Creta atau Stargazer, pemakaian 4 tahun cukup cuma beli bensin dan bayar pajak saja tanpa harus memikirkan biaya perawatan berkala.
Baca Juga: Sikat Gengs, Hyundai Stargazer, Creta VIN 2022 Kena Diskon Puluhan Juta