Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dikenal Irit BBM dan Enak Dipakai, Inilah Kelebihan Honda CR-V Gen 3

Dok Grid - Senin, 4 September 2023 | 12:33 WIB
Honda CR- V Tahun 2007
Dok. Auto Bild
Honda CR- V Tahun 2007

Otoseken.id - Honda CR-V generasi ketiga ini dijuluki CR-V kura-kura, ini karena desain bodi yang mirip cangkang kura-kura.

Honda CR-V generasi ketiga diluncurkan tahun 2007 hingga masa pensiunnya di tahun 2012.

Di balik kap mesin, Honda kembali memperkenalkan inovasi baru. Pengembangan dari mesin berkode R yang digunakan Honda Civic, kini digunakan pada CR-V 2.0.

CR-V membawa mesin baru tipe R SOHC i-VTEC, jika generasi terdahulu menggunakan mesin berkode K dengan teknologi DOHC i-VTEC.

Mesin 1.997 cc 4 silinder ini mampu menghasilkan tenaga 150 dk.

Interior Honda CR-V
Dok. Auto Bild
Interior Honda CR-V

Baca Juga: Tips Beli Honda CR-V 1.5 Turbo Bekas, Ini Penyakit yang Sering Ditemui

Penggunaan satu kem membuat kerugian gesekan mesin menjadi lebih sedikit tanpa mengorbankan tenaga mesin serta torsi.

Apalagi mesin baru ini dikombinasikan dengan girboks manual 6-speed – pertama, kalinya di Indonesia untuk SUV.

Hal ini membuat konsumsi bbm CR-V 2.0 baru tergolong irit. Melaju di jalan tol, CR-V 2.0 hanya memerlukan 1 liter Pertamax untuk 16 km.

Editor : ARSN
Sumber : Auto Bild Indonesia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa