Otoseken.id - Honda Jazz GE8 atau Jazz generasi kedua kondisi bekas masih jadi primadona di bursa mobil bekas, desainnya yang sporty menjadikan Jazz GE8 digemari anak muda.
Hatchback 1.500 cc besutan Honda ini memiliki desain yang lebih sporty dan tenaga yang lebih besar jika dibandingkan kompotitor terberatnya yaitu Toyota Yaris.
onda Jazz generasi kedua (GE8) hadir di Indonesia sejak 2008, dimensi dan wheelbase Jazz GE8 juga membesar, membuat luas kabin dan bagasi lebih besar ketimbang generasi sebelumnya.
Di sektor dapur pacu, mesin L15A i-VTEC berkapasitas 1.500 cc 4-silinder SOHC bertenaga 118 dk dan torsi 145 Nm, tenaganya yang cukup besar di kelasnya.
Berkat teknologi i-VTEC andalan Honda, tenaga Honda Jazz cukup agresif namun tetap irit bahan bakar. Pilihan transmisinya Manual 5-percepatan dan otomatis konvensional 4-percepatan.
Namun sebelum mengambil Honda Jazz generasi kedua (2008-2013) kondisi bekas, Sugito selaku owner bengkel spesialis Honda Camp membeberkan penyakit Jazz GE8 yang sering ia temui.
Menurutnya di sektor mesin, mesin L15A i-VTEC di Honda Jazz terkenal bandel dan sangat jarang ditemui masalah berarti.
"Honda Jazz GE8 yang generasi kedua itu terkenal bandel, mesin tidak ada masalah berarti, transmisinya juga badak, dia kan transmisinya masih konvensional," Buka Sugito, owner bengkel spesialis Honda Camp Cikunir, di Bekasi, Jawa Barat.
Namun penyakit atau masalah yang sering ia temukan justru di area kaki-kaki, khususnya pada link stablil dan karet support sokbreker yang sudah mulai aus.
Baca Juga: Tips Beli Honda Jazz Generasi Pertama, Penting Periksa Tiga Bagian Ini
"Masalah yang sering saya temui palingan di area kaki-kaki, itu link stabil dan karet support sokbreker, wajar karena faktor usia," lanjut Pria yang akrab disapa Gito.
Untuk biaya ganti link stabil di bengkel spesialis Honda Camp Cikunir seharga Rp 465 ribu, sedangkan harga karet support sokbreker-nya Rp 180 per buah.
Baca Juga: Transmisi Matik Honda Jazz GE8 Ada Gejala Tesendat, Ini penyebabnya
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR