Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Mobil Bekas Honda CR-V Gen 3 Mulai Rp 100 Juta, Simak Kelebihan dan Kekurangannya

Abdul Aziz Masindo - Sabtu, 9 Juli 2022 | 16:39 WIB
Honda CR-V generasi ketiga
Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Honda CR-V generasi ketiga

Otoseken.id - Honda CR-V generasi ketiga dengan kode bodi (RE) masih menjadi SUV yang menarik untuk dimiliki, nyaman, desainnya stylish dan masih keren untuk dipakai di tahun 2022.

Honda CR-V generasi ketiga dengan kode bodi RE ini diproduksi mulai dari tahun 2007 sampai 2012, SUV besutan Honda ini memang favorit dibandingk kompotitor seperti Nissan X-Trail dan Suzuki Grand Vitara.

Soal dapur pacunya, Honda CR-V generasi ketiga ini menawarkan 2 pilihan mesin, yakni mesin 2.000 cc dan pilihan mesin 2.400 cc.

Untuk mesin 2.000 cc berkode R20A i-VTEC bertenaga 150 dk dan torsi 197 Nm, sedangkan mesin 2.400 cc berkode K24Z tenaganya sampai 170 dk dan torsi 231 Nm.

Keduanya memiliki 2 pilihan transmisi yakni manual 6-percepatan dan otomatis 5-percepatan otomatis.

Honda CR-V generasi ketiga
Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Honda CR-V generasi ketiga

Bahkan menurut salah satu pengakuan dari pedagang mobil bekas di wilayah Tangerang Selatan, harga Honda CR-V generasi ketiga ini memang lagi bagus, karena permintaannya yang cukup banyak.

"CR-V gen 3 lagi ramai, sebulan bisa keluar dua sampai tiga mobil," Ujar Dian dari WN Mobilindo di Bursa Mobil Bintaro, Tangerang Selatan.

Hal senada juga diungkapkan Purdiyanto, Founder CR-V Gen 3 Brotherhood.

"CR-V 2007 masih banyak yang punya, pasarannya mulai naik lagi, yang 2.000 cc masih di angka Rp 100 juta, tergantung kondisi, kalau 2.400 cc Rp 115 juta," buka Purdiyanto.

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa