Otoseken.id - Ferry Jensen selaku founder dan owner Rotary Bintaro tak hanya berkecimpung di dunia otomotif saja, tapi juga melebar ke dunia olahraga khusunya Tinju.
Menggandeng legenda Tinju Tanah Air yaitu Chris John, owner Rotary Bintaro Ferry Jensen secara resmi menggelar acara syukuran Rotary Auto & Kick-Off Bengkel Tinju di Rotary Auto cabang Veteran, Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Jumat, (24/2/2023).
Tak tanggung-tanggung, Pria yang akrab disapa Koh Ferry ini juga menghadirkan ring tinju yang berstandar Internasional yang dapat digunakan untuk menggelar sebuah pertandingan tinju secara aman.
"Pertandingan tinju ini nanti akan disiarkan di MNC Sport untuk siaran ulang partai pertandingan dan di channel Youtube Ferry Jensen," kata Ferry dalam acara syukuran Rotary Auto & Kick-Off Bengkel Tinju.
"Acara pertandingan digelar sebulan satu kali, maksimal satu bulan dua kali, dalam satu pertandingan ada empat partai," lanjut Ferry.
Alasan Ferry menghadirkan pertandingan tinju sekaligus memfasilitasi ring tinju, karena menurutnya olahraga tinju seperti mati suri.
"Awal mula jadi bengkel tinju karena tidak sengaja, karena kenal Chris John sudah lama, akhirnya saya kolaborasikan dengan tinju," bilang Ferry.
"Menurut Chris John, tinju tuh sudah mati suri, karena tidak ada yang mengadakan partai pertandingan, akhirnya saya inisiatif untuk menghadirkan ring tinju di bengkel saya ini," lanjutnya.
Dalam kesempatan yang sama, bengkel spesialis AC Rotary Bintaro ini melakukan rebranding menjadi Rotary Auto untuk fokus pada ekspansi bisnis ke cabang di seluruh Indonesia dan perbanyak layanan perawatan dan perbaikan mesin dan transmisi kendaraan, tidak cuma sebagai spesialis AC saja.
"Rencana kedepannya Rotary Bintaro akan berubah nama menjadi Rotary Auto, perubahan nama ini agar kami fokus ke penyebaran cabang ke seluruh Indonesia, dan yang ada ring tinju ini cabang ke 10 di Rotary Auto Veteran," tutup Ferry Jensen founder sekaligus owner bengkel Rotary Bintaro yang sekarang menjadi Rotary Auto.
Baca Juga: Bengkel Spesialis Honda Camp Buka Cabang Lagi di Bekasi, Ada Promo Paket Perawatan Rp 1,2 Juta
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR