2. Harga Relatif Terjangkau
Harga All New Brio khususnya Brio Satya harganya masuk kategori LCGC, tidak bisa dibilang murah banget, tapi masih relatif terjangkau.
Pakai banderol harga 2020, harga termurah Brio tipe S M/T Rp 146 juta, Brio E M/T 154 juta, sedangkan Brio E CVT Tp 170,1 juta.
Kalau dibandingkan Avanza saja, tipe termurahnya masih Rp 197,7 juta.
Nah bagi Anda yang ingin membeli All New Brio bekas, berikut harga pasaran yang bisa dijadikan referensi:
- All New Brio RS CVT 2018, Rp 155 - 160 juta.
- All New Brio Satya E M/T 2019, Rp 140 - 145 juta.
- All New Brio Satya E CVT 2019, Rp 140 - 145 juta.
- All New Brio RS CVT 2019, Rp 168 - 170 juta.
- All New Brio Satya E CVT 2020, Rp 150 - 160 juta.
- All New Brio RS CVT 2020, Rp 176 - 180 juta.
3. Brand Image Bagus
Mobil dengan merek H tegak memang memiliki citra yang bagus, mobil-mobil merek Honda lebih bergengsi dibandingkan mobil Jepang lainnya.
Brand Honda juga bagus soal after sales atau layanan purna jual, mulai dari ketersediaan jaringan bengkel resmi di berbagai daerah, ketersediaan spare part, dan sebagainya.
4. Interiornya Enak Dilihat
Meskipun interiornya tidak banyak berubah dari Brio sebelumnya, tapi tetap saja interior All New Brio lebih enak dipandang.
Desain dabor Brio keren dan sporty, mirip dengan sesaudaraan sesama Honda lain, door trim juga bagus dibandingkan kompotitornya di kelas LCGC.
Sayangnya jok model pocong masih dibawa di Brio generasi ini.
Editor | : | optimization |
Sumber | : | Gaikindo,Otoseken.id |
KOMENTAR